Perencanaan Pembangunan Belum Berperspektif Gender

Demi perbaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Gunungkidul tersebut, IDEA bersama dengan FITRA dan didukung Ford Foundation bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan workshop integrasi gender dalam RPJMD Gunungkidul 2010-2015, Kamis (10/6) di Yogyakarta.

Ketidaksetaraan jender dalam RPJMD Gunungkidul, antara lain, bisa dilihat dari minimnya pendataan tentang perempuan. Pemkab Gunungkidul hanya memiliki data tentang jumlah penduduk perempuan dan laki- laki, tetapi data terpilah tersebut tidak dijabarkan secara spesifik dalam sektor pendidikan, kesehatan, hingga angka kemiskinan.

Ke depannya, Zakiyah berharap, data terpilah tersebut bisa dimasukkan secara rinci dalam RPJMD Gunungkidul. Kelompok rentan pemberdayaan perempuan juga harus terakomodasi dalam perencanaan penganggaran. Partisipasi perempuan perlu didorong agar terlibat dalam proses musyawarah perencanaan dan pengembangan dari tingkat desa hingga kabupaten. (WKM)

Sumber: Kompas-Keuangan Daerah-Jumat, 11 Juni 2010 | 15:12 WIB

http://cetak.kompas.com/read/2010/06/11/15125594/Perencanaan.Pembangunan.Belum.Berperspektif.Jender